Sabtu, 25 Maret 2017

Mourinho Turun Tangan Langsung Tuntaskan Transfer Perisic

Mourinho Turun Tangan Langsung Tuntaskan Transfer Perisic



Norway999 - Manajer Manchester United Jose Mourinho dikabarkan terbang langsung ke Kroasia demi menuntaskan transfer Ivan Perisic dari Inter Milan.

Perisic gabung Milan sejak tahun 2015 lalu. Setelah sempat menjalani awal yang kurang mulus, pemain berusia 28 tahun ini akhirnya bisa jadi salah satu pemain andalan Nerrazurri, terutama pada musim ini.

Meski demikian, eks pemain Borussia Dortmund ini sempat beberapa kali dikait-kaitkan dengan sejumlah klub lain. Di antaranya adalah MU, Chelsea dan Liverpool.

Kubu Inter sendiri kabarnya tidak akan berusaha untuk mempertahankan Perisic. Hal ini dikarenakan mereka tengah mendapat Sanksi Financial Fair Play. Jika mereka menjual Perisic maka mereka akan bisa menyeimbangkan kas mereka musim depan.

Menurut laporan terbaru dari The Sun, Mourinho ternyata begitu bernafsu untuk bisa mendatangkan Perisic. Ia pun dikabarkan turun tangan langsung untuk menuntaskan transfernya ke Old Trafford musim depan.

Mourinho disebut tak mau kalah dari Chelsea, khususnya Liverpool dalam perburuan Perisic. Apalagi The Reds sebelumnya juga telah disebut siap memberikan penawaran sebesar 30 juta Pounds.

Media Inggris tersebut menambahkan, Mourinho memiliki keunggulan dibanding para pesaingnya. Ia mengenal betul agen Perisic yakni Predrag Mijatovic. Keduanya saling mengenal saat masih sama-sama berada di Real Madrid.

Perisic sendiri saat ini tengah berlatih bersama timnas Kroasia. Tim tersebut akan bermain melawan Ukraina di ajang kualifikasi Piala Dunia zona Eropa

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar