Kapten Uruguay Akui Keistimewaan Seorang Neymar
Norway999 - Kapten tim nasional Uruguay, Diego Godin tidak memungkiri bahwa kekalahan negaranya atas Brasil tidak lepas dari peran besar seorang Neymar. Menurut Godin, Neymar adalah sosok pemain yang bisa membuat perbedaan.
Neymar mencetak satu gol untuk Brasil pada laga melawan Uruguay di Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL (24/3) di Stadion Centenario. Neymar tampil apik dan mengantar Brasil menang dengan skor 4-1 di kandang Uruguay.
"Memang benar, Neymar benar-benar telah membuat perbedaan. Tidak peduli apakah Anda memiliki dua atau tiga pemain di sekitarnya, dia membuat perbedaan," ulas Godin dikutip dari Soccerway.
"Dia selalu melakukan hal itu pada setiap pertandingan, begitu juga saat di Barcelona, apalagi jika taktik yang Anda gunakan tepat. Itulah yang dilakukan oleh Brasil dan mereka adalah tim yang kuat," sambungnya.
Selain Neymar, gol kemenangan Brasil pada laga ini dicetak oleh Paulinho. Gelandang yang bermain untuk Guangzou Evergrande ini bahkan sukses mencetak tiga gol ke gawang Uruguay. Kemenangan yang kemudian membuat Brasil berada di puncak klasemen sementara.
Meski kalah dengan skor telak di kandang sendiri, Godin tidak ingin menyalahkan rekan-rekannya. Ia menilai Uruguay sudah bermain bagus. Bahkan sempat unggul lebih dulu dari gol yang dicetak oleh Edinson Cavani.
Namun, pada akhirnya, bek yang memperkuat Atletico Madrid mengakui bahwa Brasil memang bermain lebih baik dan Uruguay harus bisa mengambil pelajaran dari kekalahan ini.
"Saya rasa kami sudah bertahan dengan baik. Mereka sudah memberikan 100 persen. Kami melakukan apa yang harusnya kami lakukan, sapa yang diminta oleh pelatih kami lakukan. Tapi kami tidak bisa berbuat banyak dengan lawan seperti mereka," tutup Godin
0 komentar:
Posting Komentar