Minggu, 11 Desember 2016

Taklukkan Stoke , Arsenal Tak Terkalahkan dalam 14 Laga

Taklukkan Stoke , Arsenal Tak Terkalahkan dalam 14 Laga


Arsenal menambah catatan tidak terkalahkan di Premier League musim ini menjadi 14 laga setelah menang 3-1 atas Stoke City di Stadion Emirates, Sabtu (10/12/2016) malam WIB.

Di laga ini pasukan besutan Arsene Wenger langsung mengambil dominasi permainan sejak menit pertama. Namun, lewat serangan balik Stoke sesekali mampu memberikan tekanan berbahaya ke lini pertahanan Arsenal.

Pada menit ke-25 Wenger terpaksa harus melakukan pergantian pemain pertama. Hector Bellerin masuk menggantikan Shkodran Mustafi.

Memasuki menit ke-27 Granit Xhaka melakukan pelanggaran yang merugikan Arsenal. Sikutannya terhadap Joe Allen di dalam kotak penalti dianggap sebagai pelanggaran oleh wasit dan Stoke mendapat tendangan penalti.

Chalie Adam yang maju sebagai eksekutor berhasil menaklukkan Petr Cech pada menit ke-29. Gol yang membuat Stoke unggul 1-0 diciptakannya tepat pada hari ulang tahunnya ke-31.

Pasukan Meriam London baru bisa mencetak gol balasan pada menit ke-42.

Berawal dari serangan di sisi kanan pertahanan Stoke, Bellerin sukses melepaskan umpan silang yang dikonversikan menjadi gol oleh Theo Walcott.

Gol tersebut merupakan koleksi ke-50 Walcott di Emirates. Babak pertama pun ditutup dengan skor imbang 1-1.

Awal babak kedua klub dengan nama lain The Gunners mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1. Pada menit ke-49 Mesut Oezil memaksimalkan umpan Alex Oxlade-Chamberlain dengan sundulan.

Arsenal kembali memperbesar keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-75. Gol tersebut diciptakan Alex Iwobi setelah ia meneruskan penetrasi Alexis Sanchez ke pertahanan Stoke.


Gol Iwobi menjadi penutup kemenangan Arsenal atas Stoke City. Hasil ini membuat Arsenal kini memiliki kemasan 34 poin atau sama besar dengan torehan pemimpin klasemen sementara, Chelsea

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar