Tuah Blaszczykowski untuk Polandia
Agen Maxbet Online - Untuk kali pertama Polandia mencapai perempatfinal Piala Eropa. Hasil ini boleh jadi tak terlepas dari tuah gelandang mereka, Jakub Blaszczykowski.
Polandia berhasil melangkah ke perempatfinal Piala Eropa 2016 usai mengalahkan Swiss lewat adu penalti dalam laga di Stade Geoffroy-Guichard, Sabtu (25/6/2016) malam WIB. Setelah berimbang 1-1 di waktu normal, laga berlanjut sampai babak tos-tosan di mana Polandia menang 5-4.
Blaszczykowski sendiri punya peran kunci di laga itu, dengan sempat membawa Polandia unggul di menit ke-39. Meski pada akhirnya keunggulan itu dipupuskan oleh gol Xherdan Shaqiri di menit ke-82, namun di baliknya ada catatan menarik.
Sejauh ini, Polandia tercatat tak pernah kalah ketika Blaszczykowski mencetak gol. Total ada 18 pertandingan dilalui Polandia di mana sang gelandang mencetak gol, 10 di antaranya berakhir dengan kemenangan dan sisanya berimbang.
Opta juga mencatat bahwa Blaszczykowski merupakan pemain pertama yang mencetak gol di dua laga berurutan pada turnamen besar sejak Zbigniew Boniek di 1982. Sebelum menjebol gawang Swiss, pemain Fiorentina tersebut juga mencetak gol kemenangan atas Ukraina di fase grup.
Sejauh ini pemain 30 tahun itu sudah terlibat dalam lima dari enam gol Polandia di Piala Eropa. Dia mencetak tiga gol dan dua assist.
"Secara umum kami sangat senang karena kami berhasil meraih sesuatu yang belum pernah tercapai sebelumnya. Rasanya luar biasa," ujar Blaszczykowski
"Apa saya tahu bahwa setiap kali saya mencetak gol Polandia tak pernah kalah? Ini menyenangkan. Mari berharap tetap berjalan seperti ini sampai ke final!" ceplosnya.
Di adu penalti, Blaszczykowski juga sukses menjalankan tugasnya sebagai penendang keempat. Pengalaman sejauh ini diakuinya membantu mengeksekusi dengan tenang.
"Saya terlalu tua untuk merasa emosional selama adu penalti. Sekarang saya mencoba untuk tetap bersikap sedingin mungkin," tandasnya
0 komentar:
Posting Komentar